Menurut Kim dan Mauborgne, untuk menciptakan pasar tanpa persaingan, selain mencermati industri alternatif dapat pula mencermati kelompok-kelompok strategis dalam industri. Kelompok-kelompok strategis dalam industri adalah sekelompok perusahaan dalam suatu industri yang mengejar strategi yang sama. Kelompok-kelompok tersebut diperingkatkan secara hierarkis kasar berdasarkan harga dan kinerja. Setiap lonjakan harga cenderung melonjakkan pula sejumlah dimensi kinerja. Kebanyakan perusahaan memperbaiki posisi bersaing di dalam kelompok strategis dan berusaha untuk mengalahkan satu dengan yang lainnya.
Untuk menciptakan pasar tanpa persaingan harus melintasi kelompok strategis dengan memahami faktor-faktor apa yang menentukan keputusan konsumen karena kinerja dan karena harga. Salah satu perusahaan yang mampu memanfaatkan peluang ini adalah Curve, perusahaan kebugaran wanita di Texas yang diwaralabakan sejak 1995. Curve melihat industri kebugaran yang membidik pria dan wanita yang menawarkan beragam pilihan olahraga dan latihan penuh yang umumnya di lokasi perkotaan yang mewah.
Bangunan trendi, mesin-mesin aerobik dan latihan beban yang lengkap, bar minum, kolam renang, spa, instruktur, ruang ganti lengkap dengan pancuran dan sauna, karena tujuannya untuk menghabiskan waktu sosial dan olahraga. Dengan iuran $ 100 per bulan, yang tidak murah, maka pangsa pasarnya hanya 12%. Mengapa para wanita memilih program latihan di tempat yang mewah dan lengkap ini? Jawaban para konsumen tersebut adalah karena kalau di rumah ada saja alasan untuk tidak berolahraga dan sulit melakukan olahraga yang disiplin, kecuali orang yang antusias dan berkomitmen. Berolahraga secara kolektif lebih memotivasi dan bersemangat daripada berolahraga sendirian. Sedangkan kelompok strategis yang lain adalah program latihan di rumah dengan bantuan buku, majalah dan video-video latihan. Mengapa para wanita memilih program latihan di rumah? Jawabannya adalah karena program latihan di rumah hemat biaya dan waktu dengan privasi yang terjaga.
Curve mencermati keunggulan kedua kelompok strategis tersebut mengeksploitasi keunggulan kedua kelompok tersebut. Curve menciptakan tempat berolahraga yang dapat memotivasi dan membuat semangat bagi wanita, dalam suasana yang dapat saling berbicara dengan biaya murah dan privasi terjaga. Maka yang dilakukan Curve adalah menghilangkan dan mengurangi semua aspek dari klub kesehatan yang tidak begitu menarik minat wanita pada umumnya, yaitu mesin-mesin khusus, makanan, spa, kolam renang dan bahkan ruang ganti yang digantikan dengan hanya tempat ganti yang ditabiri dengan tirai. Mesin-mesin disusun berbentuk lingkaran yang memungkinkan dapat berkomunikasi satu dengan yang lainnya. Mesin dengan sistem QuickFit yang tidak perlu disetel-setel lagi, aman, mudah digunakan dan tidak mengintimidasi. Hanya sedikit cermin yang ada di dinding dan tidak ada pria yang memandangnya sehingga privasi terjaga dengan baik. Hanya dalam 30 menit, seluruh olahraga dapat terselesaikan. Iurannya cukup murah, hanya $ 30 per bulan. Maka motto dari Curve adalah ”Dengan harga secangkir kopi per hari, Anda bisa meraih anugrah kesehatan lewat olahraga yang baik”. Curve akhirnya tumbuh dengan pesat dan mempunyai pelanggan 2 juta orang dan ada di lebih 6000 lokasi dengan pemasukan melebihi angka $ 1 juta. Rata-rata setiap empat jam ada tempat Curve yang dibuka di suatu tempat di dunia.
Sumber Artikel : M.suyanto
7 komentar: on "HARGA SECANGKIR KOPI"
thanks masukan nya sob sangat berguna sekali
thanks info-y...!
aku datang....pada kemana yah..kawan2 lama...
salam kenal...makasih infonya
wah lumayan juga harga secangkir kopi juga
Kopi Hitam semangatku, berapapun harganya klo sudah suka pasti ane beli gan
Salam kenal gan :-)
terimakasih artikelnya sangat berguna sekali.
ST3 Telkom
Posting Komentar